2022_GAMBARAN SIKAP ANAK USIA SEKOLAH DALAM MELAKSANAKAN PERILAKU HIDUP BERSIH DAN SEHAT (PHBS) DI SD NEGERI 3 SERAYA
Categorie(s):
PHBS
Author(s):
I MADE ARI KARTANA
Publisher(s):
ISBN:
Keyword(s):
Sikap, Anak Usia Sekolah, PHBS
DOI:
Abstract :
GAMBARAN SIKAP ANAK USIA SEKOLAH DALAM
MELAKSANAKAN PERILAKU HIDUP BERSIH DAN SEHAT (PHBS)
DI SD NEGERI 3 SERAYA
I Made Ari Kartana
Fakultas Kesehatan
Program Studi Sarjana Keperawatan
Institut Teknologi dan Kesehatan Bali
[email protected]
ABSTRAK
Latar Belakang. Anak usia sekolah merupakan masa yang rawan untuk terserang
berbagai jenis penyakit seperti diare dan cacingan, yang pada umumnya terkait
dengan perilaku hidup bersih dan sehat. Pelaksanaan PHBS yang masih rendah
berakibat pada kualitas lingkungan sekolah yang rendah dan tingginya angka
penyakit yang menyerang anak usia sekolah.
Tujuan. Penelitian ini bertujuan Untuk menggambarkan sikap anak usia sekolah
dalam melaksanakan perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) di Sekolah Dasar
Negeri 3 Seraya.
Metode. Metode dalam penelitian ini adalah deskriptif dengan pendekatan crosssectional,
dengan menggunakan total sampling. Diisi dengan menggunakan
kuesoioner PHBS yang melibatkan 133 siswa.
Hasil. Berdasarkan analisis data diperoleh hasil sebanyak 89 (66,9%) responden
memiliki sikap baik, dan 44 (33,1%) responden memiliki sikap cukup.
Kesimpulan. Sikap baik ini agar dipertahankan dan ditingkatkan agar dapat
mengoptimalkan kemampuan dalam melaksanakan PHBS tidak hanya di
lingkungan sekolah tetapi juga di rumah.
Kata Kunci: Sikap, Anak Usia Sekolah, PHBS
ISSN:
0
eISSN:
0
SIZE:
PAGE TOTAL:
Description: