2022_HUBUNGAN ANTARA KECERDASAN SPIRITUAL DENGAN TINGKAT STRES MASYARAKAT PADA MASA PANDEMI COVID-19 DI KOTA DENPASAR
Categorie(s):
Kecerdasan Spiritual
Author(s):
GUSTI AYU PUTU ARISKA KUSUMA DEWI
Publisher(s):
ISBN:
Keyword(s):
Kecerdasan Spiritual, Tingkat Stres, Masyarakat
DOI:
Abstract :
HUBUNGAN ANTARA KECERDASAN SPIRITUAL DENGAN TINGKAT STRES MASYARAKAT PADA MASA PANDEMI COVID-19 DI KOTA DENPASAR
Gusti Ayu Putu Ariska Kusuma Dewi
Fakultas Kesehatan
Program Studi Sarjana Keperawatan
Institut Teknologi dan Kesehatan Bali
Email: [email protected]
ABSTRAK
Latar Belakang. Covid - 19 menjadi masalah serius di dunia yang jumlah kasusnya mengalami peningkatan setiap hari. Selain dampak fisik , adapun dampak serius akibat Covid- 19 yaitu kesehatan mental masyarakat yang bahkan dapat menyebabkan gangguan psikologis seperti stres. Pengelolaan suatu penyakit dapat menggunakan praktik serta keyakinan spiritualitas untuk menghilangkan stres , baik stres fisiologis maupun stres psikologis. Tujuan Penelitian. Untuk mengetahui hubungan antara kecerdasan spiritual dengan tingkat stres masyarakat pada masa pandemi Covid-19 di Kota Denpasar. Metode. Desain penelitian yang digunakan adalah study cross sectional. Sampel yang digunakan adalah 212 responden dengan menggunakan teknik non-probability sampling yaitu consecutive sampling. Instrumen yang digunakan adalah kuesioner yang disebarkan secara online dalam bentuk google formulir. Analisa data yang digunakan yaitu analitik korelatif, analisis bivariate yang digunakan yaitu spearman-rho. Hasil. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kecerdasan spiritual berhubungan dengan tingkat stres (p Value = 0.000, r = -0.827). Kesimpulan. Terdapat hubungan yang signifikan antara kecerdasan spiritual dengan tingkat stres masyarakat pada masa pandemi Covid-19 di Kota Denpasar. Sehingga semakin tinggi kecerdasan spiritual masyarakat maka semakin rendah tingkat stres.
Kata Kunci : Kecerdasan Spiritual, Tingkat Stres, Masyarakat
ISSN:
0
eISSN:
0
SIZE:
PAGE TOTAL:
Description: