2022_GAMBARAN WAKTU PENCAPAIAN MOBILISASI PADA PASIEN DENGAN PENYAKIT PENYERTA PASCA SPINAL ANESTESI DI INSTALASI BEDAH SENTRAL RSU KERTHA USADA SINGARAJA

Categorie(s):
   Spinal Anestesi
Author(s):
   NI KOMANG TRI MUSADI MUTIARA DEWI
Publisher(s):
 
ISBN:
 
Keyword(s):
  Mobilisasi, Penyakit Penyerta, Spinal Anestesi
DOI:
 
Abstract :
  
Gambaran Waktu Pencapaian Mobilisasi pada Pasien dengan Penyakit Penyerta Pasca Spinal Anestesi di Instalasi Bedah Sentral RSU Kertha Usada Singaraja Ni Komang Tri Musadi Mutiara Dewi Fakultas Kesehatan Program Studi D IV Keperawatan Anestesiologi Institut Teknologi dan Kesehatan Bali Email: [email protected] ABSTRAK Latar Belakang: Terlambat mobilisasi memberikan efek deep vein thrombosis (DVT)/pulmonary embolism (PE), pneumonia (PN)/atelektasis (AT), infeksi saluran kemih (ISK), sepsis, infark miokard (IM) dan stroke(S) bagi pasien pasca spinal anestesi yang memiliki penyakit penyerta. Tujuan: untuk menggambarkan waktu pencapaian mobilisasi ekstremitas bawah pada pasien dengan penyakit penyerta pasca spinal anestesi Metode: penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan desain deskriptif cross-sectional study menggunakan consecutive sampling dengan analisa data univariat. Jumlah sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 100 pasien dengan penyakit penyerta pasca spinal anestesi dengan tindakan observasi menggunakan lembar bromage score di Instalasi Bedah Sentral RSU Kertha Usada Singaraja. Hasil penelitian: mayoritas pasien dengan penyakit penyerta endokrin membutuhkan rata-rata waktu 327,16 menit untuk mencapai mobilisasi nihil. Sementara mayoritas pasien dengan penyakit penyerta respirasi membutuhkan rata-rata waktu lebih cepat, sekitar 218,9 menit. Hal ini tentunya juga dipengaruhi oleh usia, jenis kelamin, ASA dan gaya hidup. Kesimpulan: penata anestesi diharapkan memperhatikan pasien dengan penyakit penyerta untuk diberikan penanganan yang dapat mempercepat waktu pencapaian mobilisasi. Kata Kunci: Mobilisasi, Penyakit Penyerta, Spinal Anestesi
 
ISSN:
  0
eISSN:
  0
SIZE:
 
PAGE TOTAL:
 
Description:
  SKRIPSI