2022_GAMBARAN NYERI PUNGGUNG PADA PASIEN PASCA SPINAL ANASTESI DI RSU NEGARA
Categorie(s):
Spinal Anestesi
Author(s):
BEATRICE TAMARISKA MANUPUTTY
Publisher(s):
ISBN:
Keyword(s):
Nyeri punggung, Pasca Operasi , Spinal Anestesi
DOI:
Abstract :
Gambaran Nyeri Punggung Pada Pasien Pasca Spinal Anestesi di
RSU Negara
Beatrice Tamariska Manuputty
Fakultas Kesehatan
Program Studi D IV Keperawatan Anestesiologi
Institut Teknologi dan Kesehatan Bali
Email: [email protected]
ABSTRAK
Latar Belakang:
Nyeri punggung merupakan salah satu komplikasi anestesi spinal disebabkan akibat
tarikan ligamentum dengan relaksasi otot paraspinosus dan posisi operasi yang
menyertai anestesi regional. Nyeri punggung dapat juga terjadi akibat tusukan jarum
yang berulang yang mengenai kulit, otot dan ligamen
Tujuan Penelitian: Untuk mengetahui gambaran nyeri punggung pada pasien pasca
spinal anestesi di RSU Negara
Metode: Penelitian ini menggunakan desain penelitian deskriptif kuantitatif, dengan
metode pendekatan cross-sectioal. Sampel dalam penelitian ini adalah seluruh pasien
pasca operasi dengan spinal anestesi sebanyak 60 responden dengan menggunakan
teknik convinience sampling. Data diperoleh dari hasil obervasi langsung dan
dianalisis secara deskriptif di Ruang recovery room serta di ruang rawat inap RSU
Negara pada bulan Februari-April 2022
Hasil Penelitian: Kejadian nyeri Punggung pada pasien pasca spinal anestesi
menujukan bahwa seluruh responden dengan spinal anestesi yang mengalami nyeri
punggung sedang sebanyak 41 orang ( 68,3%), nyeri ringan 12 orang (20%) dan nyeri
berat 7 orang (11,7%)
Kesimpulan: Kejadian nyeri punggung pasca spinal anestesi di RSU Negara dengan
dominan kategori sedang sebanyak 41 orang (68,3%) disebabkan oleh jumlah tusukan
pada spinal,jenis kelamin,umur,serta pendidikan terakhir.Saran untuk mengurangi
nyeri punggung sebaiknya memposisikan pasien dengan benar agar sias L4-L5 dapat
terlihat dan menghidari penyuntikan pada spinal yang berulang.
Kata Kunci: Nyeri punggung, Pasca Operasi , Spinal Anestesi
ISSN:
0
eISSN:
0
SIZE:
PAGE TOTAL:
Description:
SKRIPSI