2018_HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN IBU HAMIL TENTANG TANDA BAHAYA KEHAMILAN TRIMESTER III DENGAN KUNJUNGAN KEHAMILAN K4 DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS I KINTAMANI

Categorie(s):
   BAHAYA KEHAMILAN
Author(s):
   MADE GUNAWATI
Publisher(s):
 
ISBN:
 
Keyword(s):
  Pengetahuan, Kunjungan Kehamilan K4
DOI:
 
Abstract :
  
Hubungan Tingkat Pengetahuan Ibu Hamil Tentang Tanda Bahaya Kehamilan Dengan Kunjungan Kehamilan K4 Di Wilayah Kerja Puskesmas I Kintamani Made Gunawati Program Studi Ilmu Keperawatan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Bali Email: [email protected] ABSTRAK Tujuan. Untuk mengetahui hubungan tingkat pengetahuan ibu hamil tentang tanda bahaya kehamilan trimester III dengan Kunjungan Kehamilan K4 di Wilayah Kerja Puskesmas I Kintamani. Metode. Penelitian ini menggunakan desain analitik korelasional dengan pendekatan cross sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah semua ibu hamil trimester III di wilayah kerja Puskesmas I Kintamani. Cara pengambilan sampel adalah menggunakan metode nonprobability sampling dengan tehnik sampling jenuh. Jumlah sampel adalah 60 responden. Instrumen yang digunakan adalah kuesioner dan analisa yang digunakan adalah uji korelasi Spearman Rho dengan tingkat kemaknaan 5%. Hasil. Hasil penelitian menunjukkan mayoritas ibu hamil yaitu sebanyak 48,3% memiliki pengetahuan yang kurang tentang tanda bahaya kehamilan dan sebagian besar (55%) tidak lengkap melakukan kunjungan kehamilan K4. Hasil analisis dengan uji korelasi Spearman Rho menunjukkan bahwa terdapat hubungan antara tingkat pengetahuan ibu hamil tentang tanda bahaya kehamilan dengan kunjungan kehamilan K4 (p = 0,001 < α (0,05). Kesimpulan. Ada hubungan antara tingkat pengetahuan ibu hamil tentang tanda bahaya kehamilan trimester III dengan kunjungan kehamilan K4 di Wilayah Kerja Puskesmas I Kintamani. Tenaga kesehatan diharapkan memberikan penyuluhan kesehatan mengenai tanda bahaya kehamilan dan pentingnya pemeriksaan kehamilan kepada masyarakat. Kata Kunci : Pengetahuan, Kunjungan Kehamilan K4
 
ISSN:
  0
eISSN:
  0
SIZE:
 
PAGE TOTAL:
 
Description: