2022_GAMBARAN TINGKAT KECEMASAN PADA PASIEN PRE OPERASI DENGAN TINDAKAN ANESTESI UMUM DAN ANESTESI REGIONAL DI RSUD KARANGASEM
Categorie(s):
Kecemasan
Author(s):
NOVY NATALIA LATUIHAMALLO
Publisher(s):
ISBN:
Keyword(s):
Kecemasan, pre operasi, anestesi umum dan anestesi regional
DOI:
Abstract :
Gambaran Tingkat Kecemasan Pada Pasien Pre Operasi Dengan Tindakan Anestesi Umum
Dan Anestesi Regional Di RSUD Karangasem.
Novy Natalia Latuihamallo
Falkutas Kesehatan
Program Studi D IV Keperawatan Anestesiologi
Institut Teknologi Dan Kesehatan Bali
Email: [email protected]
ABSTRAK
Latar Belakang: Tindakan anestesi umum dan anestesi regional akan mengkibatkan rasa cemas
karena dikaitkan dengan takut akan sesuatu yang belum diketahui,nyeri,perubahan citra tubuh,
perubahan fungsi tubuh, kehilangan kendali, dan kematian.Tujuan: Untuk mengetahui gambaran
tingkat kecemasan pasien pre operasi pada pasien dengan tindakan anestesi umum dan anestesi
regional.Metode: Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan croos sectional.
Pengambilan sampel dengan menggunakan teknik purposive sampling sebanyak 110 responden pasien
pre operrasi dengan tindakan anestesi umum dan anestesi regional. Instrument yang digunakan pada
penelitian ini kuesioner The amsterdam preoperative anxiety and information scale (APAIS).Hasil:
Hasil peneliitian menunjukkan bahwa sebanyak 1 responden (9%) tidak mengalami kecemasan , 40
responden (36,4%) mengalami kecemasan ringan, 55 responden (50,0%) mengalami kecemasan
sedang, 11 responden (10,0%) mengalami kecemasan berat, 3 responden (2,7%) mengalami
kecemasan berat sekali/panik.Kesimpulan: Tingkat kecemasan pada pasien pre operasi dengan
tindakan anestesi umum dan anestesi regional mengalami peningkatan kecemasaan terbanyak pada
tingkat kecemasan sedang. Kecemasan yang dirasakan karena kurangnya pengetahuan atau informasi
mengenai tindakan operasi yang akan di lakukan di RSUD Karangasem.
Kata Kunci: Kecemasan, pre operasi, anestesi umum dan anestesi regional
ISSN:
0
eISSN:
0
SIZE:
PAGE TOTAL:
Description:
SKRIPSI