2019_EFEKTIVITAS LATIHAN TARI SISYA TERHADAP PENINGKATAN SELF-ESTEEM (HARGA DIRI) PADA IBU RUMAH TANGGA YANG TIDAK BEKERJA SECARA FORMAL DI BANJAR PEMAMORAN-TEMACUN DESA ADAT KUTA TAHUN 2019
Categorie(s):
SELF-ESTEEM (HARGA DIRI)
Author(s):
NI KOMANG RAHAYU ASTINI
Publisher(s):
ISBN:
Keyword(s):
Self-Esteem, Tari Sisya, Ibu Rumah Tangga
DOI:
Abstract :
EFEKTIVITAS LATIHAN TARI SISYA TERHADAP PENINGKATAN
SELF-ESTEEM (HARGA DIRI) PADA IBU RUMAH TANGGA YANG TIDAK BEKERJA SECARA FORMAL DI BANJAR PEMAMORAN-TEMACUN DESA ADAT KUTA
Ni Komang Rahayu Astini
Fakultas Kesehatan
Program Studi Sarjana Keperawatan
Institut Teknologi dan Kesehatan Bali
E-mail : [email protected]
ABSTRAK
Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh latihan tari Sisya terhadap peningkatan self-esteem (harga diri) ibu rumah tangga yang tidak bekerja secara formal di Banjar Pemamoran-Temacun Desa Adat Kuta.
Metode: Penelitian ini menggunakan Pra-Eksperimental dengan desain One Group Pretest Posttest. Intervensi latihan tari Sisya yang diberikan melalui 3 tahap yaitu pretest lalu berlatih tari Sisya selama 8x pertemuan dengan durasi 90 menit dan di evaluasi kembali melalui posttest serta lembar observasi. Intervensi diberikan kepada para ibu rumah tangga yang tidak bekerja secara formal sebanyak 24 responden dengan teknik total sampling. Data dikumpulkan menggunakan kuesioner Rosenberg Self-Esteem Scale (RSES) dan kuesioner diisi sendiri oleh responden kemudian diolah meggunakan uji paired t-test.
Hasil: Diantara 24 responden, tingkat pendidikan sebesar 70,8% diantaranya adalah SMA. Mayoritas responden berusia 26-35 tahun sebesar 41,7%. Mayoritas responden dengan lama pernikahan berusia 6-15 tahun sebesar 45,8%. Nilai ρ value sebesar 0,001 < 0,05, maka dapat disimpulkan bahwa latihan tari Sisya berpengaruh dalam meningkatkan self-esteem (harga diri) pada ibu rumah tangga yang tidak bekerja secara formal. Bahwa penelitian ini kedepannya diperlukan.
Kesimpulan: menyarankan bahwa latihan tari Sisya dapat dijadikan metode yang sangat tepat dalam ajang bersosialisasi sehingga dapat meningkatkan self-esteem (harga diri), kesejahteraan hidup serta status derajat sosialnya pada ibu rumah tangga yang tidak bekerja secara formal.
Kata Kunci : Self-Esteem, Tari Sisya, Ibu Rumah Tangga
ISSN:
0
eISSN:
0
SIZE:
PAGE TOTAL:
Description: