2023_HUBUNGAN TINGKAT KECEMASAN DENGAN KEJADIAN INSOMNIA PADA MAHASISWA SAAT UJIAN BERBICARA BAHASA INGGRIS

Categorie(s):
   Tingkat Kecemasan
Author(s):
   NI WAYAN INDAH PURNAMA SARI
Publisher(s):
 
ISBN:
 
Keyword(s):
  Tingkat Kecemasan, Insomnia, Ujian Berbicara Bahasa Inggris
DOI:
 
Abstract :
  
HUBUNGAN TINGKAT KECEMASAN DENGAN KEJADIAN INSOMNIA PADA MAHASISWA SAAT UJIAN BERBICARA BAHASA INGGRIS Ni Wayan Indah Purnama Sari Fakultas Kesehatan Program Studi Sarjana Keperawatan Institut Teknologi Dan Kesehatan Bali Email: [email protected] ABSTRAK Latar Belakang: Kecemasan merupakan hal yang normal dialami oleh seseorang namun apabila kecemasan yang dialami oleh seseorang terjadi secara terus menurus dapat menyebabkan terjadinya suatu insomnia seperti kesulitan dalam memulai tidur. Dalam hal ini penyebab kecemasan dan insomnia yang dialami oleh mahasiswa yaitu kurangnya kemampuan speaking pada mahasiswa dalam pembelajaran English for Nurses (EFN). Kemampuan speaking dalam Bahasa Inggris keperawatan harus dikuasi oleh mahasiswa agar mahasiswa mampu bersaing secara global dengan menggunakan bahasa Internasional. Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara tingkat kecemasan dengan kejadian insomnia pada mahasiswa saat ujian berbicara bahasa Inggris. Metode: Design penelitian ini adalah analitik korelatif dengan pendekatan cross sectional study yang dilakukan pada tanggal 20 Maret – 5 Mei 2023. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah mahasiswa Sarjana Keperawatan Tingkat II berjumlah 122 yang sedang mendapatkan EFN dengan menggunakan teknik total sampling. Pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan Google Form. Data dianalisis menggunakan Statististical Program for Social Science (SPSS). Hasil: Hasil penelitian menunjukkan bahwa mayoritas responden sejumlah 57 (47,7%) tidak mengalami kecemasan dan mayoritas responden sebanyak 58 (47,5%) responden mengalami insomnia ringan. Berdasarkan hasil Uji Spearman Rho didapatkan hasil tidak terdapat hubungan yang signifikan dengan nilai p-value 0,321 dan besar hubungan r=0,091 Kesimpulan: Tidak terdapat hubungan yang signifikan antara tingkat kecemasan dengan kejadian insomnia pada mahasiswa saat ujian berbicara bahasa Inggris. Diharapkan untuk mahasiswa yang mengalami insomnia ringan mampu mengatur waktu tidur. Kata Kunci: Tingkat Kecemasan, Insomnia, Ujian Berbicara Bahasa Inggris
 
ISSN:
  0
eISSN:
  0
SIZE:
 
PAGE TOTAL:
 
Description: