2023_HUBUNGAN USIA DAN INDEKS MASSA TUBUH DENGAN SHIVERING PADA PASIEN PASCA REGIONAL ANESTESI DI RUMAH SAKIT UMUM DAERAH KARANGASEM

Categorie(s):
   Indeks Massa Tubuh
Author(s):
   CICI HANIFAH
Publisher(s):
 
ISBN:
 
Keyword(s):
  Indeks Massa Tubuh, Shivering, Usia
DOI:
 
Abstract :
  
Hubungan Usia dan Indeks Massa Tubuh dengan Shivering pada Pasien Pasca Regional Anestesi di Rumah Sakit Umum Daerah Karangasem Cici Hanifah Fakultas Kesehatan Program Studi D IV Keperawatan Anestesiologi Institut Teknologi dan Kesehatan Bali Email: [email protected] ABSTRAK Latar Belakang: Efek samping penggunaan teknik anestesi spinal adalah terjadinya gangguan fungsi termoregulasi yang menghambat respon kompensasi terhadap suhu. Shivering merupakan salah satu efek samping anestesi umum dan epidural. Beberapa hasil studi melaporkan bahwa usia dan Indeks Massa Tubuh merupakan faktor resiko terjadinya shivering Tujuan Penelitian: tujuan penelitian untuk mengetahui hubungan usia dengan IMT dengan kejadian shivering pada pasien pasca regional anestesi di RSUD Karangasem Metode: Penelitian ini menggunakan desain penelitian analitik korelatif dengan pendekatan cross sectional study. Besar sampel berjumlah 83responden yang diambil menggunakan teknik concecutive sampling Teknik analisa bivariat menggunakan uji chi square. Hasil: Kategori usia responden dalam penelitian sebanyak 11 responden (13,3%) usia lansia >60 tahun dan 72 responden (86,7%) usia dewasa 20-59 tahun. Kategori IMT sebanyak 45 responden (54,2%) IMT tidak normal dan 38 responden (45,8%) IMT normal. Kategori besarnya kejadian shivering sebanyak 45 responden (54,2%) mengalami shivering dan 38 responden (45,8%) tidak mengalami shivering. Ada hubungan antara usia dan IMT dengan kejadian shivering pada pasien pasca regional anestesi di RSUD Karangasem dengan p-value
 
ISSN:
  0
eISSN:
  0
SIZE:
 
PAGE TOTAL:
 
Description:
  SKRIPSI