2019_HUBUNGAN DUKUNGAN KELUARGA (ISTRI) DENGAN PARTISIPASI SUAMI DALAM KONTRASEPSI VASEKTOMI PADA PASANGAN USIA SUBUR DI DESA TEJAKULA KECAMATAN TEJAKULA

Categorie(s):
   KONTRASEPSI VASEKTOMI
Author(s):
   GUSTI AYU GITA WIRYANINGSIH
Publisher(s):
 
ISBN:
 
Keyword(s):
  Vasektomi, Keluarga Berencana, Pasangan Usia Subur, Dukungan, Partisipasi.
DOI:
 
Abstract :
  
Hubungan Dukungan Keluarga (Istri) Dengan Partisipasi Suami Dalam Kontrasepsi Vasektomi Pada Pasangan Usia Subur Di Desa Tejakula Kecamatan Tejakula Gusti Ayu Gita Wiryaningsih Program Studi Sarjana Keperawatan Institut Teknologi dan Kesehatan Bali Email: [email protected] ABSTRAK Tujuan: Untuk mengetahui hubungan dukungan keluarga (istri) dengan partisipasi suami dalam kontrasepsi vasektomi pada pasangan usia subur di Tejakula. Metode: Penelitian ini menggunakan penelitian analitik korelatif dengan pendekatan cross sectional. Sampel diperoleh menggunakan probability sampling dengan teknik stratified random sampling dengan jumlah sampel 288 orang pasangan usia subur (suami) yang ada di desa Tejakula. Data dikumpulkan dengan kuesioner. Hasil: Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar responden memiliki dukungan istri cukup sebanyak 257 (88,9%) dan sebanyak 244 (84,4%) responden berpartisipasi aktif dalam vasektomi. Berdasarkan analisa statistik Spearman’s Rho didapatkan hasil bahwa ada hubungan yang bermakna antara dukungan keluarga (istri) dengan partisipasi suami dalam kontrasepsi vasektomi pada pasangan usia subur dengan Pvalue < 0,001 dengan kekuatan korelasi kuat (0,454) dan arah korelasi positif. Simpulan: Semakin besar dukungan keluarga (istri) maka semakin aktif suami berpartisipasi dalam kontrasepsi vasektomi pada pasangan usia subur. Untuk itu disarankan kepada istri agar dapat memberikan dukungan dengan cara memberikan perhatian dan kepercayaan kepada suami untuk melakukan vasektomi. Kata Kunci: Vasektomi, Keluarga Berencana, Pasangan Usia Subur, Dukungan, Partisipasi.
 
ISSN:
  0
eISSN:
  0
SIZE:
 
PAGE TOTAL:
 
Description: