2018_HUBUNGAN KARIES GIGI DENGAN STATUS GIZI LANSIA

Categorie(s):
   KARIES GIGI
Author(s):
   NI PUTU AYU AWIDHYAGUSTIARI
Publisher(s):
 
ISBN:
 
Keyword(s):
  Karies Gigi, Status Gizi, Lansia
DOI:
 
Abstract :
  
HUBUNGAN KARIES GIGI DENGAN STATUS GIZI LANSIA Ni Putu Ayu Awidhyagustiari Program Studi Ilmu Keperawatan Sekolah Tinggi Kesehatan Bali E-mail: [email protected] ABSTRAK Tujuan : Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui hubungan karies gigi dengan status gizi yang dialami oleh lansia binaan UPTD Puskesmas Kediri I Tabanan. Metode : Menggunakan pendekatan cross-sectional. Jumlah sampel pada penelitian ini 202 orang, pengambilan sampel dengan teknik sampling total sampling. Pengumpulan data menggunakan form karies gigi dan MNA-SF (Mini Nutritional Assesment Short Form) dengan cara wawancara. Hasil : Hasil analisa data menggunkan Spearman’s rho dengan level signifikan 0,05 (p < 0,001), nilai r -0,691 maka Ha diterima yang berarti ada hubungan antara karies gigi dengan status gizi lansia. Penelitian ini menunjukkan bahwa semakin sedikit jumlah karies gigi lansia maka semakin baik status gizi lansia dan sebaliknya. Kesimpulan : Bagi lansia yang telah dibina oleh kader lansia UPTD Puskesmas Kediri I Tabanan, tetap lanjutkan dan ikuti setiap kegiatan – kegiatan yang dilaksanakan oleh puskesmas. Bagi lansia yang belum diharapkan segera mengikuti kegiatan puskesmas. Kata Kunci: Karies Gigi, Status Gizi, Lansia
 
ISSN:
  0
eISSN:
  0
SIZE:
 
PAGE TOTAL:
 
Description: