2018_HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN MAHASISWA TINGKAT IV ILMU KEPERAWATAN TENTANG RESUSITASI JANTUNG PARU TERHADAP KETERAMPILAN DALAM MEMBERIKAN RESUSITASI JANTUNG PARU DI STIKES BALI
Categorie(s):
RESUSITASI JANTUNG
Author(s):
KADEK RIA DITAYANI ANTARI
Publisher(s):
ISBN:
Keyword(s):
Cardiopulmonary Resuscitation, Knowledge, Skill
DOI:
Abstract :
HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN MAHASISWA TINGKAT IV ILMU KEPERAWATAN TENTANG RESUSITASI JANTUNG PARU TERHADAP KETERAMPILAN DALAM MEMBERIKAN
RESUSITASI JANTUNG PARU DI STIKES BALI
Kd. Ria Ditayani Antari, NLP. Inca Buntari Agustini, Komang Ayu Purnama Dewi
Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Bali Jalan Tukad Balian No. 180 Renon, Denpasar
Email :[email protected]
ABSTRAK
Keperawatan gawat darurat merupakan suatu pelayanan kesehatan yang diberikan kepada pasien dengan kondisi mengancam nyawa seperti serangan jantung. Kematian dapat terjadi karena ketidakmampuan penolong menangani korban pada saat fase gawat darurat (golden period). Resusitasi Jantung Paru (RJP) merupakan pertolongan pertama yang tepat pada kasus kegawatdaruratan pada korban yang mengalami henti jantung (cardiac arrest). Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui hubungan tingkat pengetahuan mahasiswa tingkat IV Ilmu Keperawatan tentang resusitasi jantung paru terhadap keterampilan dalam memberikan resusitasi jantung paru di STIKES Bali. Penelitian ini menggunakan desain deskriptif korelasi dengan metode pendekatan cross-sectional. Pengambilan sampel menggunakanProbability Sampling, dengan teknik Simple Random Sampling. Jumlah sampel penelitian ini sebanyak 78 responden. Pengumpulan data menggunakan kuesioner pengetahuan tentang resusitasi jantung paru dan lembar observasi. Hasil analisa data menggunakan uji spearman’s rhodengan level signifikansi 0,05 diperoleh nilai probability (p-value) yaitu 0,001maka Ho ditolak dan Ha diterima yang berarti ada hubungan tingkat pengetahuan mahasiswa tingkat IV Ilmu Keperawatan tentang resusitasi jantung paru terhadap keterampilan dalam memberikan resusitasi jantung paru di STIKES Bali. Pengetahuan yang baik mengenai resusitasi jantung paru dapat meningkatkan keterampilan mahasiswa dalam memberikan resusitasi jantung paru.
ISSN:
0
eISSN:
0
SIZE:
PAGE TOTAL:
Description: