2019_ASUHAN KEPERAWATAN PADA PASIEN APENDIKSITIS POST APENDIKTOMI DENGAN DIAGNOSA KEPERAWATAN NYERI AKUT DI RUANG JANGER RSD MANGUSADA BADUNG

Categorie(s):
   APENDIKSITIS
Author(s):
   I GEDE ANDRI RENESTIANA
Publisher(s):
 
ISBN:
 
Keyword(s):
  Asuhan Keperawatan Pada PAsien Apendiksitis Post Apendiktomi.
DOI:
 
Abstract :
  
ABSTRAK Asuhan Keperawatan Pada Pasien Apendiksitis Post Op Apendiktomi Dengan Diagnosa Keperawatan Nyeri Akut Di Ruang Janger Rsd Mangusada Badung (I Gede Andri Renestiana,2019) [email protected] Latar Belakang : Apendiksitis adalah adanya peradangan pada apendiks vermiformis. Peradangan akut pada apendiks yang umumnya berbahaya (Thomas,Lahunduitan & Tangkilisan,2016). Apendiktomi atau operasi abdomen adalah tindakan pengobatan yang menggunakan cara invasif dengan membuka atau menampilkan bagian tubuh yang akan ditangani dan pada umumnya dilakukan dengan membuat sayatan serta diakhiri dengan penutupan dan penjahitan luka ( Lasander, R.HRumende & Huragana,2016). Tujuan Umum : Untuk membandingkan asuhan keperawatan pada dua pasien apendiksitis post apendiktomidengan diagnose keperawatan nyeri akut di Ruang Janger RSD Mangusada Badung. Metode : Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode studi kasus. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam studi kasus ini adalah wawancara, observasi dan pemeriksaan fisik. Studi dokumentasi berupa hasil dari pemeriksaan diagnostic dan rekam medic. Sumber data dalam studi kasus ini berasal dari klien, keluarga, catatan medic dan perawat lainnya. Hasil : Asuhan keperawatan pada pasien apendiksitis post apendiktomi ditemukan masalah keperawatan pada pasien 1 yaitu nyeri akut, kerusakan integritas jaringan dan defisit perawatan diri. Sedangkan pada pasien 2 ditemukan masalah keperawatan yaitu nyeri akut, kerusakan integritas jaringan dan ansietas. Asuhan keperawatan selama 3x24 jam dengan hasil perkembangan membaik. Kesimpulan : Masalah asuhan keperawatan pada pasien apendiksitis post apendiktomi baik pasien 1 maupun pasien 2 teratasi dan tujuan tercapai. Kata kunci : Asuhan Keperawatan Pada PAsien Apendiksitis Post Apendiktomi.
 
ISSN:
  0
eISSN:
  0
SIZE:
 
PAGE TOTAL:
 
Description:
  KARYA TULIS ILMIAH