2021_HUBUNGAN ANTARA USIA DENGAN HIPOTERMI PADA PASIEN PASC A GENERAL ANESTESI DI RUANG IBS RSUD BULELENG

Categorie(s):
   HIPOTERMI
Author(s):
   I MADE ADITYA PRATAMA
Publisher(s):
 
ISBN:
 
Keyword(s):
  Usia, Hipotermi, general anestesi
DOI:
 
Abstract :
  
HUBUNGAN ANTARA USIA DENGAN HIPOTERM I PADA PASIEN PASCA GENERAL ANESTESI DI RUANG IBS RSUD BULELENG I Made Aditya Pratama Fakultas Kesehatan Program Studi D IV Keperawatan Anestesiologi Institut Teknologi Dan Kesehatan Bali Email: [email protected] ABSTRAK Latar Belakang : General anestesi suatu tindakan untuk menghilangkan rasa sakit ketika dilakukan prosedur pembedahan, dalam hal ini rasa takut dan kecemasan perlu ikut dihilangkan untuk menciptakan kondisi optimal bagi pelaksanaan pembedahan. Pemulihan pasca anestesi dik enal sebagai periode waktu dengan risiko tinggi untuk terjadinya komplikasi. Usia sangat mempengaruhi kejadian hipotermi berkaitan dengan anatomi, fisiologi serta kemampuan termoregulasi yang berbeda disetiap kelompok usia. Tujuan : Mengetahui ada tidaknya hubungan antara faktor usia dengan hipotermi pada pasien pasca general anestesi di ruang IBS Metode: Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif korelasional dengan metode rank spearman pendekatan cross sectional, Pengambilan sampel menggunakan teknik consecutive sampling sebanyak 35 responden pasien pasca operasi bedah elektif dengan general anetesi . Instrumen yang digunakan pada peneitian ini lembar observasi. Hasil: hasil penelitian me nunjukan dengan menggunakan uji spearman - rank didapatkan hasil p - value 0,000 < 0,05 terdapat pengaruh yang signifikan antara usia dan hipotermi pasca general anestesi dengan tingkat hubungan korelasi sangat kuat sebesar 84,3%. Kesimpulan : Faktor usia sang at mempengaruhi terjadinya hipotermi pasca general anastesi. Maka pada usia tertentu perlu dilakukan pengukuran dan pencatatan suhu lebih intensif agar meminimalisir efek hipotermi yang terjadi pasca general anestesi. Kata Kunci: Usia, Hipotermi, general anestesi
 
ISSN:
  0
eISSN:
  0
SIZE:
 
PAGE TOTAL:
 
Description:
  SKRIPSI