2021_PERILAKU MASYARAKAT DALAM PENERAPAN PROTOKOL KESEHATAN PENCEGAHAN COVID - 19 DI BANJAR PEGOK DESA SESETAN DENPASAR

Categorie(s):
   PROTOKOL KESEHATAN
Author(s):
   NI KADEK INDAH JULIAWATI
Keyword(s):
  Perilaku, Protokol Kesehatan, Covid - 19
DOI:
 
Abstract :
  
PERILAKU MASYARAKAT DALAM PENERAPAN PROTOKOL KESEHATAN PENCEGAHAN COVID - 19 DI BANJAR PEGOK DESA SESETAN DENPASAR Ni Kadek Indah Juliawati Program Studi Sarjana Keperawatan Institut Teknologi dan Kesehatan Bali E - mail : [email protected] ABSTRAK Latar Belakang : Pandemi covid - 19 mengakibatkan tingginya angka mortalitas di berbagai Negara. Semakin hari kasus covid - 19 semakin bertambah, dampak dari pandemic ini sangat besar hingga mengubah tatanan hidup masyarakat. Untuk mencegah covid - 19 diperlukan kesadaran mas yarakat dalam penerapan 5M. Tujuan Penelitian : Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran perilaku masyarakat dalam penerapan protocol kesehatan pencegahan covid - 19 di Banjar Pegok Desa Sesetan Denpasar. Metode : Penelitian ini menggunakan desai n deskriptif cross sectional study dilakukan pada bulan Mei – Juni 2021 di Banjar Pegok . Populasi penelitian adalah seluruh masyarakat Banjar Pegok. Sampel penelitian yaitu 230 responden diambil menggunakan teknik simple random sampling . Pengumpulan data menggunakan kuesioner dan diolah menggunakan Analisa univariate. Hasil : H asil penelitian menunjukkan bahwa dari 230 responden sebagian besar responden memiliki kategori perilaku cukup dalam penerapan protocol kesehatan pencegahan covid - 19 yaitu sebanyak 145 responden (63,0%). Kesimpulan : Sebaiknya masyarakat mematuhi peraturan pemerintah untuk mencegah covid - 19 dengan menerapkan program 5M (Menggunakan masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menjauhi kerumunan, mengurang i mobilitas). Kata Kunci : Perilaku, Protokol Kesehatan, Covid - 19
 
ISSN:
  0
eISSN:
  0
Description: