2020_PENDIDIKAN KESEHATAN TERKAIT PERUBAHAN SIKAP SUAMI TENTANG KEJADIAN BABY BLUES

Categorie(s):
   BABY BLUES
Author(s):
   DESAK NYOMAN INDRAYANI
Keyword(s):
  Pendidikan Kesehatan, Sikap Suami, Baby Blues
DOI:
 
Abstract :
  
PENDIDIKAN KESEHATAN TERKAIT PERUBAHAN SIKAP SUAMI TENTANG KEJADIAN BABY BLUES Desak Nyoman Indr ayani Fakultas Kesehatan Program Studi Sarjana Keperawatan Institut Teknologi Dan Kesehatan Bali Email: [email protected] ABSTRAK Latar belakang: Baby blues apabila tidak ditangani dengan t epat seringkali berkembang menjadi depresi bahkan psikosis yang dapat berdampak buruk pada ibu dan bayi. Ibu dapat mengalami kesedihan berkepanjangan bahkan yang paling berat adalah ide untuk mengakhiri hidup. Kondisi psikologis ini apabila terjadi secara terus - menerus akan berdampak buruk pada proses pengasuhan bayi. Tujuan: mengkaji pengaruh pendidikan kesehatan terhadap sikap suami mengenai kejadian baby blues. Metode: dari 5 jurnal yang didapatkan dikritik menggunakan Summary Axis Cross Sectional Study . Pencarian 5 jurnal tersebut menggunakan google scholar dengan kata kunci pendidikan kesehatan, sikap suami dan baby blues . Hasil: dari kelima jurnal yang didapatkan, kelima jurnal tersebut mengatakan bahwa pendidikan kesehatan dapat mempengaruhi sikap sua mi terhadap kejadian baby blues pada istrinya. Kesimpulan: Pendidikan kesehatan yang tepat sangat penting diberikan kepada suami untuk dapat mengubah sikap (dukungan) terhadap istri. Sehingga dapat meminimalkan beban ibu dan menghindari dampak negatif baby blues terhadap ibu dan bayi. Kata Kunci : Pendidikan Kesehatan, Sikap Suami, Baby Blues
 
ISSN:
  0
eISSN:
  0
Description: