2024_Gambaran Tingkat Pengetahuan Remaja Putri Tentang Pencegahan Anemia Selama Masa Menstruasi di SMK Negeri 1 Klungkung

Categorie(s):
   Skripsi Keperawatan
Author(s):
   Anna Monica Varani
Publisher(s):
 
ISBN:
 
Keyword(s):
  Tingkat Pengetahuan, Anemia, Menstruasi
DOI:
 
Abstract :
  
Latar Belakang : Remaja putri rentan terhadap anemia karena mengalami menstruasi, dalam fase itu zat bezi sangat diperlukan. Pengetahuan sangat berpengaruh dalam pencegahan anemia selama masa menstruasi. Menurut Dinas Kesehatan Provinsi Bali kejadian anemia 5,07% pada tahun 2019, meningkat 5,78% pada tahun 2020. Tujuan : Untuk mengetahui Tingkat Pengetahuan Remaja Putri tentang Pencegahan Anemia Selama Masa Menstruasi di SMK Negeri 1 Klungkung. Metode : Deskriptif dengan pendekatan cross-sectional study. Teknik non-probability sampling, yaitu total population sampling. Jumlah sebanyak 173 responden siswi kelas X di SMK Negeri 1 Klungkung. Pengumpulan data menggunakan kuesioner selama 1 hari. Hasil : Penelitian yang sudah dilakukan mendapatkan hasil kategori baik sebanyak 127 responden (73,4%), kategori cukup sebanyak 44 responden (25,4%), dan kategori kurang sebanyak 2 responden (1,2%). Namun 2 pernyataan mendapatkan jawaban benar paling rendah sebanyak 100 responden (57,8%) dengan pernyataan sumber makanan hewani yang mengandung zat besi dan sebanyak 97 responden (56,1%) dengan pernyataan konsumsi tablet zat besi (Fe) selama masa menstruasi. Kesimpulan : Karakteristik responden berdasarkan usia sebagian besar berusia 16 tahun 103 responden (59,5%). Mayoritas memiliki kategori pengetahuan baik sebanyak 127 responden (73,4%). Dan kategori pengetahuan kurang sebanyak 2 responden (1,2%). Disarankan meningkatkan pengetahuan dan wawasan mengenai pencegahan anemia selama masa menstruasi. Kata Kunci : Tingkat Pengetahuan, Anemia, Menstruasi
 
ISSN:
  0
eISSN:
  0
SIZE:
 
PAGE TOTAL:
 
Description: